Camera360 : Art In Your Hand

on 20130119

Siapa sih yang nggak tau aplikasi bernama Camera360?
Camera360 ini sangat populer dikalangan remaja khususnya para pengguna Android.

 
Camera360 merupakan salah satu aplikasi kamera yang dapat disertai dengan photo editing. Pada umumnya kamera yang sudah tersedia pada sebuah smartphone hanya sebatas untuk memotret saja. Namun, dengan menggunakan aplikasi Camera360 ini, para pengguna smartphone dapat langsung mengedit hasil dari potretannya.



Pada Camera360 ini juga terdapat fitur-fitur yang ada pada kamera-kamera pada umumnya seperti: timer, zoom in, zoom out, dll.

Kita juga dapat mempercantik hasil foto kita dengan memilih efek-efek yang sudah
tersedia seperti :
Lomo, HDR, Retro, Sketch, Funny, Magic Skin, Ghost, dll.


Banyak sekali kan pilihan efeknya...
Nah, berikut ini beberapa foto yang diambil dan diedit menggunakan Camera360.

Effect Lomo

Effect Sketch

Effect Enhance

Effect Funny

Setelah melakukan pengeditan, kita dapat menggunakan fitur 'Touch to Compare' untuk melihat perbedaan hasil foto sebelum dan setelah diberi efek. Setelah selesai, kita juga dapat langsung meng-upload / share foto kita tadi lhoo. Tinggal klik 'share' lalu akan muncul pilihan seperti ini:


Nah..
Gimana?
Tertarik untuk mencobanya?
Langsung aja download aplikasinya di PlayStore dengan search 'Camera360'
Selamat Berkreasi :D

0 comments:

Post a Comment